Metronews.co.id - Melihat seorang wanita melahirkan bayi yang sehat, tentu menjadi kebahagiaan tersendiri bagi seseorang. Tidak terkecuali bagi seorang polisi bernama Sean Boag asal Kota New Jersey, Amerika Serikat berikut ini. Yap, polisi Sean tak hanya bahagia ketika melihat seorang ibu melahirkan bayi yang sehat. Ia juga sangat bahagia karena ia telah menolong ibu tersebut untuk melahirkan.
Loh, kog bisa sih polisi membantu persalinan? Apakah dia dokter? Apakah dia membantu persalinan ibu di kantor polisi, di klinik atau rumah sakit? Mungkin, awalnya kita akan bertanya-tanya mengenai hal ini. Oke-oke, tenang dulu Ladies. :D Vemale akan ceritakan bagaimana kronologinya sehingga polisi Sean membantu persalinan ibu tersebut. Baiklah, begini ceritanya.
Dikutip dari laman dailymail.co.uk, polisi Sean membantu persalinan pada hari Jumat 11 Desember 2015 tidak di kantor polisi atau di rumah sakit, ia membantu persalinan di pinggir jalan tol di dekat Middletown. Hari itu, ia sedang mengendarai mobilnya di dekat jalan tol. Lalu, ia mendengar kabar dari siaran radio bahwa ada seorang perempuan yang memerlukan bantuan karena hendak melahirkan di jalan tol dekat Middletown.
Dikabarkan, sepasang suami istri asal Lakewood sedang dalam perjalanan menuju salah satu rumah sakit di Brunswick. Namun, rupanya sang istri sudah tidak kuat lagi. Di perjalanan tersebut, sang bayi akan segera lahir. Alhasil, sang suami pun menghentikan mobilnya di pinggir jalan dan menghubungi layanan darurat 911 untuk meminta bantuan. Karena hal inilah, polisi Sean pun mendatangi pasangan suami istri tersebut dan membantu si istri melahirkan.
Kepada wartawan Sean mengatakan, "Saat saya tiba. Bayi yang ada di kandungan wanita itu sudah akan lahir. Empat menit setelah kedatangan saya, wanita itu melahirkan bayi perempuan. Saya meminta wanita itu untuk bertahan. Setelah ia melakukan beberapa dorongan lebih, bayi itu berhasil lahir. Saya membersihkan tubuh bayi dan menyelimuti tubuhnya sebelum kemudian saya meletakkannya di dada ibunya. Lalu kami menunggu bantuan datang. Wanita itu terlihat begitu bahagia.
Ibu dan bayi selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Riverview Medical Center di Red Bank untuk melakukan perawatan intensif. Kepolisian New Jersey kemudian mengatakan bahwa bayi dan ibu dalam kondisi sehat.
Polisi baik hati Sean mengungkapkan jika sebenarnya ia tidak pernah membantu wanita melahirkan. Ia juga tak pernah punya pengalaman untuk membantu wanita melahirkan. Meski begitu, apapun dan bagaimanapun kondisinya, polisi harus siap. Polisi harus harus selalu siap untuk menghadapi segala kondisi darurat. Atas apa yang dilakukan oleh polisi Sean ini, banyak orang mengatakan kagum dan menghargai apa yang dilakukannya. Good job untuk polisi Sean... ^__^
sumber : Vemale.com