-->

Friday, March 4, 2016

Hari Ini Dollar Merosot Ke Rp 13.150


Metronews.co.id - Dolar Amerika Serikat (AS) masih melanjutkan pelemahan di akhir pekan. Mata uang paman Sam tersebut bergerak di kisaran Rp 13.100.

Berdasarkan data perdagangan Reuters, Jumat (4/3/2016), dolar AS pagi ini dibuka di Rp 13.180, dibandingkan posisi sore kemarin di Rp 13.170.

Mata uang Paman Sam tersebut terus bergerak melemah hingga menyentuh level terendahnya pagi ini di Rp 13.150.

Dolar AS mencoba menguat ke level Rp 13.152, namun kembali melemah ke Rp 13.150.

Hingga pukul 09.25 WIB, dolar AS masih belum bergeser dari posisi terendahnya di Rp 13.150.

Gejolak harga minyak dunia yang cenderung melemah masih menjadi pemicu fluktuasi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.

Di samping itu, investor juga masih menunggu kepastian bank sentral AS The Federal Reserve (The Fed) dalam menentukan arah suku bunganya. [dtk]
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 

Delivered by FeedBurner